May 13, 2013

Tips before you go dive


Secara ya, disini gue terpaksa mengurangi hobby jalan ke mall, mau ga mau harus pinter2 eksplorasi waktu dan menyesuaikan kondisi. Jadilah pilihan hobby beralih ke Diving. Secara ompungnya Audrey jauh – jauh dari Jakarta untuk disewa (---hehehehe) maka langsung deh tuh ya cuussss dimanfaatin untuk ambil license divingnya.

Mengingat gue ini city girl sekali, jadi yang pertama kali di browsing adalahhhh….. Perawatan Rambut dan Kulit. Yep. Gak salah kok. Soal tetek bengek divingnya percaya aja ama suami, learning by doing. Setelah klik sana klik sini, menyesuaikan budget, dan kondisi toko disini, jadilah pilihan produknya jatuh kepadaaa………..


Before Diving
  1. Untuk rambut, sebelum diving dimulai, sebaiknya rambut dalam keadaan setengah basah dan dikepang. Kenapa? Krn ternyata rambut yang terjalin halus akan membuat air laut susah untuk meresap ke dalam helaian rambutnya. Sebelum dikepang, dibalur dulu deh tuh sama body shop brazil nut define and no frizz leave in conditioner.  Sebagai pelengkap, tutup ya rambutnya dengan hood. Alasan gue pake hood, karena gue orangnya agak parno, takut sama binatang2 kecil yang suka nyangkut di rambut.
  2. Dari rambut turunn lah ke muka. Untuk muka gue pakai Nivea Sun Immediate sun protection dengan 50spf. Di note ya, sunblock muka sebaiknya dipakai 20 menit sebelum nyemplung. Kenapa? Karena kalau belum menyerap, saat terkena air bisa bikin perih mata. (kata instruktur yak, bukan kata gue)
  3. Nah, baru deh terakhir body yang dibalur sama Sunblock Watersport yang spfnya juga 50. Tapi karena gue pake wetsuit juga, jadi gue cuma focus pemakaian sunblock ke punggung dan leher.


In between

Sehabis diving, rambut dan muka sebaiknya langsung disiram dengan air tawar.  Nah nanti kalau mau nyemplun ke spot ke dua, diulangi lagi langkah – langkah before-nya.

After diving:
  1. Udah kelar semua, buru-buru deh tuh rambut dikeramas pakai shampoo biasa aja, nanti kalau adayang ngeringkel-ngeringkel, semport pake Loreal anti dry frizz.
  2. Untuk muka, gue cuma pake body shop aloe shooting day cream. Disarankan untuk pakai cream yang banyak mengandung aloe vera-nya, karena air laut menyebabkan kulit kering.
  3. Dan last but not least, untuk badan, gue pakai Vaseline  aloe fresh yang warna hijau ituu lhooo dan rasanya bikin adem, dingin, nyegerin banget


Nahhhh… itu baru produk perawatan aja ya, next, I’ll be posting about the first experience..

No comments:

Post a Comment